APRILIA TUONO V4X, TENAGANYA 221 HP, DIPRODUKSI 10 UNIT, HARGA RP 610 JUTA



BalareaSport - Bagi yang tertarik, bahwa departemen balap Aprilia membuat 10 motor Tuono V4X yang memang dibuat untuk keperluan racing.

Motor yang sudah dijajal Pol Espargaro di Sirkuit Red Bull Ring Austria ini dihargai 34.900 euro atau sekitar Rp. 610 juta-an. Yang spesial, Tuono V4X yang bermesin 1100 cc ini dibekali tenaga hingga 221 HP dan berat 166 kg.

"Tuono V4X adalah makhluk luar angkasa ! Saya belum pernah menguji motor dengan setang tubular di trek balap sebelumnya dan saya terkejut dengan rasa stabilitasnya. Mesinnya luar biasa, sasisnya sesuai dengan tenaga. Dengan posisi duduk tegak dan bantuan elektronik, V4X sangat menyenangkan, "ucap Pol Espargaro.

Adapun spesifikasi lainnya adalah knalpot berbahan titanium dari merek Akrapovic. Juga rangka alumunium, lanjut ada fitur kontrol traksi dan kontrol wheelie. Bagi yang tertarik seilahkan klin link berikut ini :  https://factoryworks.aprilia.com/en-GB/contacts

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ARON CANET TERUS MENGEJUTKAN, ROOKIE MOTO2 TERBAIK

HANYA 1 YAMAHA DI 10 BESAR, MOTOR EROPA DOMINASI KUALIFIKASI MOTOGP SILVERSTONE 2022

CATATAN DAN HASIL LATIHAN BEBAS KE 3 MOTOGP JEREZ SERI KE 2 2020