DOKTER XAVIER MIR TERANGKAN PLAT TITANIUM DAN 10 SEKRUP PADA LENGAN MARC MARQUEZ



BalareaSport - Marc Marquez (Repsol Honda) memang sudah menjalani operasi pada tulang lengannya yang patah setelah mengalami insiden di MotoGP Jerez, Spanyol, Minggu (19 Juli). Sudah berjalan sukses, Selasa kemarin (21 Juli).

Tidak ada kerusakan pada saraf radial yang ditakutkan. Karena ini akan membuat proses recovery alias penyembuhan berlangsung lebih lama. Bisa mencapai 6 bulan jika berhubungan dengan problem pada saraf karena ini yang menggerakkan jari dan siku.

Lebih lanjut, Dokter Xavier Mir yang memimpin tim operasi MM93 menjelaskan tentang plat titanium dan 10 sekrup yang dipasang untuk menyambung tulang lengan yang patah.  Disebut dengan titanium generasi terbaru. Termasuk konstruksi yang disebut plat terkunci.

"Kami memasang plat titanium generasi terbaru, yang istimewa dan disebut plat terkunci karena sekrup tidak hanya mengambil tulang tetapi juga disekrup pad plat. Ini adalah sistem yang digunakan di seluruh dunia dan memungkinkan untuk memberikan stabilitas karena memiliki 10 sekrup, 5 diatas patah dan 5 di bawah, "terang Dokter Mir.

"Hari ini kita akan menghapus perban, yang kaku dan kita akan melihat apakah setelah 24 jam ada memar atau tidak dan jika tidak ada memar, kita akan melepaskan perban lembut sehingga pemulihan sudah dimulai, "tambah Dokter Mir.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ARON CANET TERUS MENGEJUTKAN, ROOKIE MOTO2 TERBAIK

HANYA 1 YAMAHA DI 10 BESAR, MOTOR EROPA DOMINASI KUALIFIKASI MOTOGP SILVERSTONE 2022

CATATAN DAN HASIL LATIHAN BEBAS KE 3 MOTOGP JEREZ SERI KE 2 2020