SELEBRASI HANTU, ROSSI DI MOTOGP ANDALUSIA, APA ARTINYA ?



BalareaSport - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi berhasil melintasi garis finis tercepat ketiga dalam balapan 25 lap di sirkuit Jerez untuk Grand Prix Andalusia.

Di seri kedua musim ini Rossi telah berhasil naik podium, menjadi podium pertama setelah Amerika 2019, sudah lama sekali.

Karena itu, The Doctor merasa sangat senang dengan pencapaian ini, membuatnya kembali bersemangat menghadapi kompetisi 2020, setelah sempat kecewa di balapan pembuka pekan lalu.

Karena senang dengan podium Andalusia, Rossi langsung memarkirkan motornya di salah satu pembalas sirkuit Jerez, naik ke atas pagar lalu mengangkat tangannya seraya menyapa seluruh penonton.

Anehnya, ini dilakukan Rossi padahal tak ada satu orangpun di bangku tribun, karena memang MotoGP sedang menjalankan balapan tanpa penonton langsung di sirkit karena wabah Corona belum benar-benar berakhir.


Lalu kenapa Rossi melakukan 'selebrasi hantu' itu?

"Itu adalah tempat dengan toilet (dulu), tempat saya merayakannya di masa lalu, jadi saya ku ingin mengatakan ciao dan memeluk semua orang di rumah, sangat aneh melihat semuanya kosong tapi sangat menyenangkan," ujar Rossi bahagia, sebagaimana dimuat Crash.

Rossi menyelesaikan balapan terpaut lebih dari lima detik dari pemenang, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha), sedangkan posisi kedua berhasil diamankan oleh rekan setim Rossi, Maverick Vinales.

Tiga Yamaha berhasil sapu bersih podium di Andalusia, pertama kali sejak seri Australia 2014, kala itu podium menjadi milik anak-anak Yamaha; Rossi, Lorenzo dan Smith.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ARON CANET TERUS MENGEJUTKAN, ROOKIE MOTO2 TERBAIK

HANYA 1 YAMAHA DI 10 BESAR, MOTOR EROPA DOMINASI KUALIFIKASI MOTOGP SILVERSTONE 2022

CATATAN DAN HASIL LATIHAN BEBAS KE 3 MOTOGP JEREZ SERI KE 2 2020